Yokke bersama Bank Mandiri Hadirkan Fitur Preauth and Completion Pertama Untuk Rumah Sakit

Penulis
doddy ronald
Tanggal
2023-07-12
Jenis Posting
News
Kategori
Cerita Pengguna
Tangerang Selatan, 12/07 - PT Mitra Transaksi Indonesia (Yokke) bersama Bank Mandiri menghadirkan fitur pembayaran Preauth and Completion di sektor kesehatan. Implementasi fitur ini merupakan bagian dari cita-cita Yokke untuk menghadirkan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat dalam bertransaksi. Fitur Preauth and Completion merupakan fitur yang umum digunakan oleh beberapa sektor bisnis seperti perhotelan dan pariwisata.
Namun Bank Mandiri dan Yokke mengimplementasikan fitur ini di Rumah Sakit EMC, Tangerang, Banten, dan menjadi layanan kesehatan pertama di Indonesia yang menggunakan fitur ini. Fitur Preauth and Completion akan memudahkan transaksi penerima layanan medis untuk bertransaksi tanpa kartu, termasuk pemanfaatan layanan asuransi.
Sebanyak 20 orang peserta menerima pelatihan langsung dari tim instruktur Yokke dan Bank Mandiri pada Rabu, 12 Juli 2023, agar dapat memahami prosedur penggunaan serta pemanfaatan fitur. Para peserta pelatihan juga mendapatkan pembekalan untuk mengantisipasi potensi fraud dan langkah-langkah untuk memitigasi kerawanan tersebut. Implementasi fitur ini diharapkan mampu memberikan pelayanan kesehatan yang lebih optimal sehingga membuat masyarakat lebih mudah dan nyaman saat bertransaksi.